Pokok-pokok PPN 2010

POKOK-POKOK 
PAJAK PERTAMBAHAN NILAI
Edisi Revisi 2010
- Untung Sukardji -

Pembahasan dalam buku ini diawali dengan pengertian dasar PPN dan dilanjutkan dengan pembahasan terhadap seluruh aspek PPN meliputi objek pajak, subjek pajak, tarif PPN, tarif PPnBM, Faktur Pajak, mekanisme pengkreditan pajak masukan, mekanisme restitusi, fasilitas PPn berdasarkan peraturan yang sudah ditetapkan Januari 2009.

Buku ini bermanfaat bukan hanya bagi pemula, melainkan juga bagi mahasiswa, konsultan pajak, pengacara, pelaku bisnis dan para pengusaha kena pajak yang terkait di dalamnya.



Detail produk:
16 x 24 cm; 404hlm
ISBN 979-421-964-9
Cet. ke- 6, 2010
Rp 74.000,00
Cover design by embuntiur

Pajak Pertambahan Nilai 2009

PAJAK PERTAMBAHAN NILAI (PPN)
Edisi Revisi 2009
- Untung Sukardji -

Dalam buku ini diuraikan pemilahan ruang lingkup objek PPN, dan menegaskan kembali filosofi bahwa
PPN adalah pajak atas konsumsi dalam negeri.

Melalui buku ini pula terjawab teka-teki yang selalu membayangi masyarakat tentang perbedaan antara SPT Masa PPN Formulir 1107 dengan Formulir 1108 yang disajikan secara factual dalam bentuk pengisian SPT.

Buku ini berguna bagi mahasiswa, peserta pendidikan dan pelatihan pajak, para pemerhati dan pengamat pajak, lembaga konsultan, dan juga dapat digunakan sebagai literatur pembanding dan pelengkap bagi para dosen dan pengasuh mata kuliah PPN.


Detail produk:
16 x 24 cm; 854 hlm
ISBN 979-421-712-3
Cet. ke-9, 2009
Rp128.000,00 

Sejarah Kebudayaan Indonesia


SEJARAH KEBUDAYAAN INDONESIA
- editor umum: Muchlis PaEni -
18,5x23 cm; 8 jilid
ISBN 978-979-769-266-7


Religi dan Falsafah
- editor tema: Dr. Agus Aris Munandar
- tebal: 234 halm.

Sistem Sosial
- editor tema: Prof. Dr. Boedhihartono
- tebal: 372 halm.

Seni Rupa dan Desain
- editor tema: Dr. Sumartono
- tebal: 214 halm.

Arsitektur
- editor tema: Prof. Gunawan Tjahjono
- tebal: 214 halm.

Seni Pertunjukan dan Seni Media
- editor tema: Prof. Dr. Edi Sedyawati
- tebal: 398 halm.

Bahasa, Sastra, dan Aksara
- editor tema: Prof. Dr. Achadiati
- tebal: 356 halm.

Sistem Teknologi
- editor tema: Prof. Dr. Mundardjito
- tebal: 322 halm.

Sistem Pengetahuan
- editor tema: Dr. M. Iskandar
- tebal: 188 halm.


Negeri Indonesia dengan luas lebih dari 2 juta kilometer persegi, yang membentang dari ujung Pulau Sumatera hingga Papua, tidak hanya memiliki kekayaan budaya dan keunikan tatantan kemasyarakatan, tetapi juga telah melampaui perjalanan sejarah yang panjang. Kebudayaan-kebudayaan besar dunia, seperti India, Cina, Islam, dan Eropa memiliki andil yang sangat besar bagi pertumbuhan kebudayaan Indonesia. Hanya sebagian Kecil rekaman dari pengaruh itu serta rekaman berbagai aktivitas kebudayaan lainnya yang timbul dari dalam dinamika kemasyarakatan yang dapat dituangkan dalam delapan jilid buku Sejarah Kebudayaan Indonesia ini. Buku ini ditulis oleh 49 (empat puluh sembilan) penulis dari berbagai disiplin ilmu.

Buku Sejarah Kebudayaan Indonesia setidaknya mempunyai empat makna strategis untuk memperkokoh dan mengembangkan kebudayaan. Pertama, nilai strategis budaya sebagai penyebar standar simbolis dan komunikasi budaya. Kedua, sebagai referensi identas kolektif, yang secara historis rasa kebangsaan itu tumbuh berkat solidaritas yang lahir dari identitas sebagai wujud kesadaran sejarah dan budaya. Ketiga, kebudayaan berdampak positif pada bidang ekonomi karena dapat menggerakkan kegiatan kreativitas, yang berbasis budaya. Keempat, pelestarian kekayaan kolektif yang mencakup budaya, sejarah, tradisi, dan seni.


poster design and photo by embuntiur

Cara Mudah dan Praktis Perpajakan

CARA MUDAH DAN PRAKTIS
MEMAHAMI MASALAH-MASALAH PERPAJAKAN

Mulai dari Konsep Dasar sampai Aplikasi
- Fidel SE., SH., MM., MH., BKP -


Buku ini membahas bagaimana belajar memahami perpajakan dengan mudah dan praktis yang diawali dari tinjauan umum tentang perpajakan, meliputi: sejarah singkat perpajakan, arti pajak, dasar pengaturan pajak, fungsi pajak, asas pemungutan pajak, jenis-jenis pajak di Indonesia, pengelompokan pajak, sistem perpajakan di Indonesia dan kedudukan hukum pajak.

Buku ini sangat perlu bahkan wajib dibaca dan dimiliki oleh setiap wajib pajak, pelaku usaha dan praktisi lainnya, sebagai panduan, juga perlu dipahami oleh para mahasiswa di setiap strata.


Fidel, S.E., S.H., M.M., M.H., BKP. menyelesaikan sarjana muda perbankan pada Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Perbanas, Jakarta. Pada tahun 1999 menyelesaikan kuliah program strata satu di Fakultas Ekonomi Universitas Satya Negara Indonesia, Jakarta. Tahun 2001 menyelesaikan pendidikan Magister Management Finance pada Universitas Budi Luhur, Jakarta. Tahun 2005 menyelesaikan kuliah Magister Hukum pada Universitas Indonesia, dan pada tahun 2007 menyelesaikan kuliah strata satu di Fakultas Hukum Universitas 17 Agustus, Jakarta. Kursus-kursus yang pernah diikuti, antara lain: Perbankan (Traveller Cheque, Forex, Kas, Internal Control, System & Prosedur, Accounting, Ekspor-Impor dan produk-produk perbankan); kursus pengembangan diri John Robert Powers; kursus perpajakan; training for trainer, kursus advokat. Saat ini menjabat sebagai Kepala Biro Hukum Ikatan Konsultan Pajak Indonesia (2009-2014).


Detail produk:
18.5 x 23 cm; 458 hlm
ISBN 978-602-18190-7-7
Cetakan ke-1, 2010
Rp 115.000,00
cover design by embuntiur

Setahun Bersama Gus Dur

SETAHUN BERSAMA GUS DUR
Kenangan Menjadi Menteri di Saat Sulit
- Moh. Mahfud MD -


Surat untuk Gus Dur :
Gus, untuk memberi jawaban umum tentang kesan atau pertanyaan tentangmu, maka saya terbitkan lagi buku yang pernah saya tulis sebagai kenangan saat saya membantumu sebagai menteri ketika engkau menjadi Presiden....Judulnya tetap saya pertahankan, Setahun Bersama Gus Dur, bahkan semua isinya, termasuk “Pengantar” yang engkau tulis untuk buku itu tetap dipertahankan secara utuh. Melalui buku itulah, Gus, saya pernah menceritakan berbagai segi tentangmu dan buku itu pernah tercatat sebagai buku terlaris, atau, bahasa kerennya buku yang best seller, sekurang-kurangnya menurut rubrik “Buku Laris” dalam sebuah media massa terkemuka.

Sebenarnya, Gus, saya ingin mengantarkan kehadiran buku ini kepadamu tetapi saya tidak mau mengganggu kete-nangan dan kesenanganmu di alam sana. Oleh sebab itu, Gus, buku ini hanya saya antarkan ke tengah-tengah masyarakat, tidak kepadamu.....

Moh. Mahfud MD

Detail produk:
16 x 24 cm; 346 hlm
ISBN 978-979-18190-9-1
Cetakan ke-1, 2010
Rp75.000,00

cover design by embuntiur

On the Record

ON THE RECORD
Mahfud MD di Balik Putusan Mahkamah Konstitusi
- Rita Triana Budiarti -

Dalam waktu relatif singkat, kepemimpinan Prof. Mahfud MD berhasil membawa Mahkamah Konstitusi menjadi lembaga yang berwibawa untuk menguji konstitusionalitas semua aturan hukum kita. Keputusan-keputusannya adil, tidak memihak, tegas, disertai pertimbangan dengan nalar hukum yang dapat didiskusikan oleh semua pihak yang berkepentingan, termasuk oleh mereka yang mungkin tidak puas. Citra imparsialitas MK tersebut tak terlepas dari figur ketuanya, yang meskipun berlatar belakang partai politik namun berhasil membebaskan diri dari loyaliytas kepartaian. MK telah mendekati ideal sebuah Mahkamah Konstitusi sebagaimana di negara-negara hukum modern yang tradisinya hukumnya jauh lebih tua. Reputasi dan prestasi unggul ini sangat penting dipertahankan. Jika semua hakim konstitusi lebih hemat bicara, khususnya menyangkut undang-undang yang sedang, akan, dan telah diuji oleh MK, tentu reputasi tinggi ini semakin kokoh. 

Taufiq Kiemas, Ketua MPR RI

 
Mahfud MD adalah orang yang sangat beruntung karena bisa berjalan-jalan di banyak ranah, dari akademisi ke menteri, dari menteri ke politisi, dari politisi ke Mahkamah Konstitusi. Setelah jadi Ketua MK, apa lagi? Saya menangkap kesan hidup Mahfud mengalir saja, tetapi pasti tidak menolak bila ada tantangan lebih dari sekedar Ketua MK. Kesan saya banyak putusan MK karena pengaruh, sikap, dan pemikiran serta serta leadership dari seorang Mahfud. Track record Mahfud telah mengabarkan itu semua. 

Marzuki Alie, Ketua DPR-RI



Mahfud MD adalah sosok negarawan yang langka di Indonesia. Sekalipun menjabat sebagai Ketua MK, kerap kali ia tampil sebagai sosok akademisi yang lugas. Namun, pribadinya yang sederhana mampu membawa MK menjadi lembaga yang dekat di hati rakyat. Tentu saja prestasi tersebut tidak diraih dengan mudah. Di dalamnya terkandung berbagai dinamika dan kendala yang tak pernah mencuat ke hadapan khalayak. Berbagai dinamika dan kendala yang tak pernah mencuat ke hadapan publik tersebut, terungkap dalam buku On The Record, Mahfud MD di Balik Putusan Mahkamah Konstitusi. Harapan atas penerbitan buku ini adalah agar Indonesia memiliki catatan, atau bahkan teladan, tentang salah satu model kepemimpinan di negeri ini. Lebih luas lagi, buku ini diharapkan mampu memberi inspirasi bagi pembaca
dalam menegakkan keadilan dan
demokrasi di mana pun berada.

Detail produk:
16 x 24 cm; 252 hlm
ISBN 978-602-97179-0-7
Cetakan ke-1, 2010
Rp 50.000,00

Hukum Angkutan Udara

HUKUM ANGKUTAN UDARA
Berdasarkan UU RI No. 1 Tahun 2009

- Prof. Dr. H.K. Martono, SH., LLM. -
- Amad Sudiro, SH., MH., MM -


Buku ini membahas tentang masalah angkutan udara yang diatur dalam UURI No.1 Tahun 2009, yang meliputi kebijakan baru transportasi udara berkenaan dengan modal perusahaan penerbangan (airline capital), komposisi saham (shares composition), kepemilikan pesawat udara (aircraft ownership), jaminan bank (bank guarantee), sumber daya manusia (resource person), kebijakan tarif penumpang (passenger tariff policy) pesawat udara baik ekonomi maupun non-ekonomi, tarif jasa kebandarudaraan dan penegakan hukum.

Berdasarkan kebijakan baru transportasi udara tersebut, kemudian dibahas secara lebih rinci mengenai angkutan udara dalam negeri termasuk di dalamnya asas cabotage, angkutan udara berjadwal maupun tidak berjadwal beserta syarat-syarat yang harus dipenuhi untuk memperoleh izin usaha angkutan udara niaga maupun bukan niaga, jejaring penerbangan, penerbangan perintis, angkutan udara berjadwal maupun tidak berjadwal luar negeri, perjanjian Bermuda 1946, perjanjian angkutan udara internasional timbal balik, angkutan barang khusus, bahan berbahaya, kewajiban angkut, fasilitas angkutan untuk orang cacat, orang sakit, orang tua serta kegiatan penunjang lainnya dan pelaksanaan angkutan udara, asuransi penerbangan, dana kecelakaan wajib penumpang, kerja sama antar perusahaan penerbangan dengan modal seluruhnya nasional atau gabungan modal nasional dengan modal asing, Sesuai dengan substansi UURI No.1 Tahun 2009, buku ini juga membahas tentang tanggung jawab perusahaan terhadap penumpang, pengirim barang dan pihak ketiga. Sebelum menguraikan hal itu dalam buku ini lebih dahulu dijelaskan tentang konsep tanggung jawab hukum baik tanggung jawab atas dasar kesalahan (based on fault liability), tanggung jawab praduga bersalah (presumpation of liability), tanggung jawab tanpa bersalah (liability without fault) dan ajaran hukum (doctrine) yang digunakan dalam UURI No.1 Tahun 2009. Untuk mempertajam penjelasan agar mudah dicerna oleh pembaca dalam penjelasan tanggung jawab hukum tersebut dikemukakan juga tanggung jawab yang diatur dalam Konvensi Warsawa 1929, Protokol The Hague 1955, Konvensi Guadalajara 1961, Montreal Agreement of 1966, Protokol Guatemala City 1971, Protokol Tambahan Montreal 1975 nomor 1, 2, 3 dan 4 dan Konvensi Montreal 1999 dan diteruskan dengan tanggung jawab yang diatur dalam UURI No.1 Tahun 2009. Sedangkan pada bab-bab terakhir dikemukakan masalah pendaftaran dan penghapusan daftar pesawat udara sipil berkenaan usaha mempermudah pengadaan pesawat udara sebagaimana diatur di dalam Konvensi Cape Town 2001, dan kasus-kasus yang berkaitan dengan masalah angkutan udara.


Di dalam buku ini diulas kebijakan baru transportasi udara berdasarkan UURI No.1 Tahun 2009 berkenaan dengan modal perusahaan penerbangan, komposisi saham, kepemilikan pesawat udara, jaminan bank, sumber daya manusia, kebijakan tarif, tanggung jawab hukumperusahaan penerbangan terhadap penumpang, pengirim barang dan pihak ketiga yang mengacu pada hukum internasional seperti Konvensi Warsawa 1929, Protokol The Hague 1955, Konvensi Guadalajara 1961, Montreal Agreement of 1966, Protokol Guatemala City 1971, Protokol Tambahan Montreal 1975 nomor 1, 2, 3, dan 4 dan Konvensi Montreal 1999 dan hukum nasional yang berkaitan dengan angkutan udara, sehingga ulasannya lebih tajam.

Bambang Soesantono
Wakil Menteri Perhubungan
Detail produk:
16 x 24 cm; 396 hlm
ISBN 978-979-769-294-0
Cetakan ke-1, 2010
Rp 75.000,00 
cover design by embuntiur

Micro Teaching

MICRO TEACHING
Disertai dengan Pedoman Pengalaman Lapangan
- Drs. Zainal Asril, M.Pd. -

Pembelajaran Micro atau lebih dikenal dengan micro teaching merupakan salah satu mata kuliah wajib di setiap fakultas pendidikan, baik yang berada di perguruan tinggi pendidikan maupun perguruan tinggi agama yang memiliki fakultas pendidikan. Selain itu, micro teaching atau pembelajaran mikro pun saat ini mulai dibelajarkan di sekolah menengah atas. Hal tersebut meniscayakan perlunya buku pedoman atau panduan atau pengantar yang menjelaskan secara rinci tentang micro teaching.

Inilah buku yang didalamnya menguraikan dengan lugas dan jelas dari teori hingga praktik. Beberapa hal mengenai tingkah laku guru atau calon guru ketika berada di dalam kelas dipaparkan guna terciptanya guru profesional. Selain itu contoh-contoh pola penyusunan rencana pembelajaran yang harus disusun oleh guru atau calon guru pun di lampirkan dalam buku ini, sehingga tak perlu lagi mencari buku-buku lain yang hanya menjelaskan tentang bagaimana cara penyusunan RPP.


Detail produk:
13.5 x 20.5 cm; 196 hlm
ISBN 978-979-769-291-9
Cetakan ke-2, 2010 - BEST SELLER
Rp35.000,00
cover design by embuntiur

Metode Penelitian Kuantitatif

METODE PENELITIAN KUANTITATIF
Analisis Isi dan Analisis Data Sekunder
- Nanang Martono -


Melakukan penelitian tidak harus turun ke lapangan dengan mengunjungi lokasi penelitian tertentu. Penelitian lapangan, hampir selalu membutuhkan biaya yang tidak sedikit, apalagi ketika kita menggunakan metode penelitian kuantitatif. Kita harus menggandakan kuesioner serta biaya akomodasi yang tidak sedikit, terlebih lagi bila responden sangat banyak.

Buku ini memberikan sebuah alternatif bagi mahasiswa yang tertarik untuk mendalami metode penelitian kuantitatif. Banyak mahasiswa yang beranggapan bahwa metode penelitian kuantitatif sulit dilakukan. Mereka menganggap bahwa metode kuantitatif lebih sulit karena harus menggunakan statistik, lebih mahal karena harus menggandakan kuesioner atau angket dan lebih lama karena respondennya yang sangat banyak. Anggapan ini hanyalah mitos belaka.

Analisis Isi (AI) dan Analisis Data Sekunder (ADS) adalah sebuah solusi untuk menjawab “ketakutan” akan metode kuantitatif. Dengan menggunakan metode analisis isi atau analisis data sekunder, mahasiswa akan terbebas dari masalah waktu penelitian yang lama atau biaya penelitian yang relatif mahal. AI dan ADS adalah metode penelitian yang relatif lebih mudah karena tidak menggunakan “manusia” sebagai objek penelitiannya. AI dan ADS, menggunakan objek yang “tidak hidup”, dengan memanfaatkan sumber data yang sudah ada dan kita tinggal mengolah data tersebut. Kita dapat memanfaatkan majalah, koran, acara TV, buku-buku, syair lagu, cerita film sebagai objek penelitian. Objek-objek tersebut relatif mudah diperoleh, tidak ribet, berbeda dengan objek yang berbentuk manusia yang selalu berpindah tempat dan cepat berubah.

Untuk itu, metode AI dan ADS dapat menjadi alternatif bagi mahasiswa dalam melakukan penelitian.


15.5 x 23 cm; 266 hlm
ISBN 978-979-769-298-8
Cetakan ke-1, 2010
Rp52.000,00

Perihal UU

PERIHAL UNDANG-UNDANG
- Prof. Jimly Asshiddiqie, S.H. -

Pentingnya undang-undang tertulis atau statutory laws merupakan salah satu ciri utama dari sistem hukum civil law seperti yang dianut di Indonesia. Kedudukan statutory laws lebih diutamakan dibanding dengan putusan hakim atau yurisprudensi. Untuk itu dibutuhkan banyak sekali undang-undang untuk mengatur penyelenggaraan negara oleh lembaga-lembaga negara, membatasi kekuasaan penyelenggara negara, dan yang tak kalah penting adalah untuk melindungi hak-hak warga negara.

Di sisi lain, sebagai suatu tata hukum, keseluruhan undang-undang yang berlaku di Indonesia harus saling terkait sebagai suatu sistem yang dibangun secara komprehensif, konsisten, dan hierarkhis yang berpangkal pada UUD 1945 sebagai hukum dasar dan legitimasi akhir dari validitas undang-undang dan keseluruhan tata hukum (legal order).

Buku Perihal Undang-Undang karya pakar hukum tata negara dan Ketua Mahkamah Konstitusi 2003-2008 Prof. Dr. Jimly Asshiddiqie, S.H. ini menguraikan secara lengkap dan kritis delapan isu mengenai undang-undang, yaitu tentang norma hukum dan keputusan hukum; tentang undangundang; bentuk undang-undang; materi undang-undang; bahasa undang-undang; prosedur pembentukan undang-undang; administrasi pembentukan undang-undang; dan kewenangan legislasi limpahan.


Buku ini menjadi sangat penting dibaca berbagai kalangan yang concern dan terkait tugasnya dengan undang-undang, termasuk mahasiswa, dosen, pejabat pemerintah, anggota DPR dan DPRD, dan legal drafter karena memaparkan secara ilmiah dan komprehensif berbagai aspek tentang undang-undang serta mendorong munculnya inspirasi dan gagasan baru untuk meningkatkan kualitas undang-undang demi kemajuan bangsa dan negara.

16 x 24 cm; 296 hlm
ISBN 978-979-769-307-7
Cetakan ke-1, 2010
Rp59.000,00

Membangun Politik Hukum

MEMBANGUN POLITIK HUKUM,
MENEGAKKAN KONSTITUSI

- Moh. Mahfud MD -


Prof. Mahfud MD telah melakukan penelitian tentang adanya hubungan antara politik dan hukum dalam sebuah disertasi di UGM. Disertasi tersebut kemudian dibukukan dengan judul Politik Hukum di Indonesia. Sebagai dosen di berbagai perguruan tinggi, Prof. Mahfud MD telah menekuni ilmu baru yang bernama “Politik Hukum”. Buku yang berjudul membangun politik Hukum, Menegakkan Konstitusi ini adalah hasil pemikirannya dengan dimensi yang lebih luas. Hal ini dapat dilihat dari judul-judul tulisannya, setidak-tidaknya dalam tulisan (bab) 2, 4, 5, 6, 9, 19, dan 11.

Prof. Dr. Taufik Sri Soemantri M, S.H.

Buku karya Prof. Mahfud MD ini sangat baik untuk dibaca tidak saja oleh mahasiswa hukum dan politik, tapi juga oleh masyarakat umum. Politik berisi juga arah yang hendak kita tuju demi kehidupan bersama. Dalam arti yang demikian maka kita memerlukan politik hukum seperti juga kita memerlukan politik perekonomian, politik pendidikan dan lain sebagainya. Namun di atas semua itu yang tertinggi adalah politik UUD 1945.
Prof. Dr. Jimly Asshiddiqie,S.H.



Buku ini diperuntukkan bagi kalangan akademisi, khususnya mahasiswa Fakultas Hukum dan mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Politik untuk berbagai strata (S1, S2, S3). Selain itu, juga diperuntukkan bagi para pejabat di eksekutif, legislatif, maupun yudikatif sehingga mempunyai pemahaman terhadap hukum, konstitusi, dan politik di Indonesia.

16 x 24 cm; 324 hlm
ISBN 978-979-769-314-1

Penerbit: Rajawali Pers; PT Rajagrafindo Persada
Cetakan ke-1, 2010
Rp 60.000,00

Perdebatan HTN Pascaamandemen Konstitusi

PERDEBATAN HUKUM TATA NEGARA
PASCAAMANDEMEN KONSTITUSI
- Moh. Mahfud MD -

Setiap Bab dari buku ini menjawab konteks masalah dan konteks waktu ketika ada isu penting mencuat dalam masalah hukum dan konstitusi terutama sejak dilakukannya amandemen atas UUD 1945 pada penggal waktu 1999-2002.

Dengan isi terdiri atas 7 bagian dan 15 topik, buku ini terkonstruksi dalam rangkaian logis tentang Hukum Tata Negara, mulai dari dasar filosofi sampai pada strukturisasi dan problema dalam implementasinya. Dari begitu banyak tulisan yang penulis pernah buat, maka yang 15 topik dalam buku inilah yang dapat disusun secara menyatu, karena kaitan topiknya tidak terlepas-lepas dan konstruksinya logis sebagai rangkaian masalah yang saling terkait.

16 x 24 cm; 292 hlm
ISBN 978-979-769-309-1

Penerbit: Rajawali Pers; PT Rajagrafindo Persada
Cetakan ke-1, 2010
Rp58.000,00

Hukum Pidana

HUKUM PIDANA
- Prof. Dr. Teguh Prasetyo, S.H., M.Si. -


Dalam substansi buku Hukum Pidana ini sudah mengandung sistematika perkembangan hukum pidana potensial yang bersambung dengan hukum pidana masa kini dan masa depan. Dalam kupasan dari Bab I – Bab XIV, dimungkinkan terbukanya pandangan baru yang membicarakan asas legalitas dan asas nullum delictum nulla poena sine pravelia legi poenale. Terhadap kedua asas tersebut terbuka kemungkinan adanya kelemahan sehingga perlu dikembangkan menjadi hukum modern.

Atas dasar itu, hukum pidana harus ada pertumbuhan dan perkembangan baik cepat maupun lambat. Asas dalam hukum pidana dalam Bab II sudah dikembangkan, Bab III tentang tindak pidana, Bab IV tentang prinsip sifat melawan hukum, dan Bab V tentang jenis-jenis hukuman. Selanjutnya yang kadangkala terlepas dari pemikiran ahli hukum adalah Bab VI tentang alasan penghapus pidana yang dikenal dengan alasan pembenar dan alasan pemaaf yang harus menjadi potensi hukum pidana yang humanis.

Berikutnya Bab VII, VIII, IX, X, XI, XII yang membicarakan bahwa hukum pidana itu tidak absolut tetapi relatif. Substansi di dalam Bab XIII membicarakan hal-hal yang baru berkaitan dengan delik-delik tertentu, hukum pidana khusus, tindak pidana ekonomi dan peradilan tindak pidana ekonomi.
Adapun Bab XIV memuat perkembangan keilmuan hukum pidana, meliputi sistem hukum pidana, perkembangan keilmuan hukum pidana, asas hukum pidana, jenis hukuman serta sifat melawan hukum.


13,5 x 20,5 cm; 208 hlm
ISBN 978-979-769-295-7
Penerbit: Rajawali Pers; PT RajaGrafindo Persada
Cetakan ke-1, 2010
Rp38.000,00

Hukum Persaingan Usaha

HUKUM PERSAINGAN USAHA
Teori dan Praktiknya di Indonesia
- Mustafa Kamal Rokan, S.H.I., M.H. -

Ada perbedaan mendasar dari buku ini dengan buku sejenis, yaitu Saudara Mustafa memasukkan unsur Islam dalam persaingan usaha. Berbagai uraian menarik bagaimana Islam mengatur persaingan dapat dibaca dalam Bab II yang berjudul “Monopoli dalam Perspektif Islam”. Di sini, Saudara Mustafa memperlihatkan betapa Islam telah lama memperkenalkan persaingan yang sehat bagi para pelaku usaha. Hal lain yang menarik dari buku ini adalah pembahasan berbagai larangan dari UU Persaingan Usaha. Pembahasan tidak hanya bersifat teoritis atau sekedar menguraikan pasal-pasal dalam UU Persaingan Usaha, tetapi juga melakukan pembahasan terhadap sejumlah perkara. Karenanya, buku ini patut diapresiasi karena memberi informasi yang banyak dalam memperkaya pengetahuan tentang hukum persaingan di Indonesia.

Prof Hikmahanto Juwana, SH., LL.M, Ph.D
Guru Besar Hukum Ekonomi dan Hukum Internasional, Fakultas Hukum  - Universitas Indonesia


Sungguh, buku ini mempunyai dua nilai “plus” dibanding dengan buku lainnya yang pernah saya temui, pertama, buku ini terbilang lengkap dalam mengurai hukum persaingan usaha yang dilengkapi oleh contoh-contoh kasus yang berasal dari putusan perkara KPPU. Kedua, lebih dari itu, buku ini telah “berani” meramu hukum persaingan usaha dalam persfektif Islam yang selama ini masih “tercecer” dalam literatur-literatur ekonomi Islam. Karenanya, pantaslah buku ini menjadi penting dibaca oleh mahasiswa dan praktisi hukum ekonomi dan tentunya juga bagi penggiat hukum bisnis Islam dan masyarakat luas.

Prof. Dr. Nur Ahmad Fadhil Lubis, M.A.
Rektor dan Guru Besar Fakultas Syariah IAIN Sumatera Utara



Buku ini juga dilengkapi dengan contoh-contoh kasus yang diambil dari putusan KPPU dan sekilas tentang hukum persaingan usaha di negara-negara (Amerika Serikat, Uni Eropa, dan Jepang). Buku terasa lebih lengkap disebabkan beberapa peraturan KPPU yang terbaru juga dimasukkan, seperti notifikasi tentang merger, akuisisi dan konsolidasi, keputusan KPPU tentang pedoman pelaksanaan ketentuan pasal 50 huruf b tentang pengecualian penerapan UU No. 5 Tahun 1999 terhadap perjanjian yang berkaitan dengan waralaba. Tak hanya itu, buku ini mencoba meramu fiqh al-muamalah yang berkaitan dengan praktik monopoli dan persaingan usaha.

13.5 x 20.5 cm; 332 hlm
ISBN 978-979-769-293-3
Cetakan ke-1, 2010
Rp60.000,00

Menggerakkan Ekonomi Kreatif

MENGGERAKKAN EKONOMI KREATIF
Antara Tuntutan dan Kebutuhan
- Dr. Mauled Moelyono, S.E., M.A. -


Ketika kondisi ekonomi dan bisnis mengalami kemunduran karena terjebak pada situasi krisis berkepanjangan yang sulit dikendalikan, maka kiat untuk mempertahankan keberlanjutan
pembangunan ekonomi dan pengembangan bisnis kian marak dibicarakan. Kehadiran buku
Ekonomi Kreatif yang menawarkan berbagai pemikiran tentang pentingnya mensinergikan informasi, pengetahuan, kreativitas, dan talenta serta upaya memperkuat modal sosial dan modal intelektual sebagai aset nir fisik yang sulit ditiru, ternyata mampu memberikan jalan keluar dalam mempertahankan keberlanjutan dan bahkan dapat meningkatkan kinerja ekonomi dan bisnis
secara amat mencengangkan.

Prof. Dr. Ir. Indriyanto Kadekoh, M.Si.
Direktur Sekolah Pascasarjana Universitas Tadulako


Buku ini yang membahas konsep ekonomi mutakhir di arus perkembangan ekonomi modern saat ini, Saya nilai dapat saling memperkuat dan melengkapi konsep enterpreneurship yang akhir-akhir ini semakin kokoh kedudukannya sebagai bagian integral dari kurikulum wajib di berbagai program studi jenjang pendidikan sarjana (S-1). Buku ini berusaha menjelaskan tentang pentingnya meningkatkan daya saing dengan mensinergikan informasi, pengetahuan, kreativitas, dan talenta serta berusaha menunjukkan bukti-bukti yang mampu memberikan jalan keluar dalam mempertahankan keberlanjutan pembangunan ekonomi dan pengembangan bisnis.

Dr. Wiedy Murtini, M.Pd
Dosen senior dan Pengembang Enterpreneurship pada Universitas Sebelas Maret, Solo.


13,5 x 20,5 cm; 378 hlm
ISBN 978-979-769-293-6
Cetakan ke-1, 2010
Rp62.000,00

Budaya Organisasi

BUDAYA ORGANISASI
Sebuah Kebutuhan untuk Meningkatkan Kinerja Jangka Panjang
- Prof. Dr. Wibowo, S.E., M.Phil. -


Budaya organisasi adalah cara orang melakukan sesuatu dalam organisasi.

Budaya organisasi merupakan perekat bagi semua hal di dalam organisasi, bagaimana orang merasa tenang melakukan pekerjaan dengan baik dan apa yang membuat peralatan dan orang bekerja sama secara harmoni. Budaya organisasi mempunyai peran penting dalam menentukan pertumbuhan organisasi karena budaya yang terdapat di dalamnya mampu merangsang semangat kerja sumber daya manusianya sehingga kinerja organisasi meningkat. Budaya organisasi akan meningkatkan motivasi staf dengan memberi mereka perasaan memiliki, kepercayaan dan nilai-nilai, dan mendorong mereka berpikir positif tentang mereka dan organisasi.

Buku ini ditulis dengan maksud memperkaya pemahaman kita tentang arti pentingnya budaya organisasi bagi kinerja organisasi. Keberhasilannya sangat ditentukan oleh kompetensi segenap sumber daya manusia dalam organisasi. Secara khusus terutama diperlukan keberadaan pemimpin yang memiliki kecerdasan budaya, yang memahami adanya keberagaman budaya di antara sumber daya manusia yang membantunya.


Detail produk:
13,5 x 20,5 cm; 460 hlm
ISBN: 978-979-769-286-5
Cetakan ke-1, 2010
Rp67.000,00
cover design by embuntiur